Membaca Yasin pada hari Rabu akhir bulan Shofar di pimpin langsung oleh Ibu Nina Herliannoor, S.Pd. kegiatan ini baru pertama kali di adakan oleh SMPN 2 Amuntai, semoga nanti kegiantan ini jadi rutinitas yang di laksanakan menjelang akhir bulan Shofar.
Bagi yang tidak mempercayai juga tidak ada masalah sebab kita tidak wajib percaya kepada orang yang mengaku mendapatkan ilham. Yang tidak diperkenakan adalah kurang ajar kepada orang sholeh. Artinya bagi yang tidak percaya ya silahkan asal tetap menjaga tatakrama kepada orang sholeh tersebut.
Bagi yang tidak mempercayai, berprasangka baiklah kepada Allah dengan sungguh semoga di hari Rabu shofar Allah turunkan rahmat kepada kita serta tingkatkan ibadah dan jauhi maksiat agar Alloh senantiasa menjaga kita. Dan bagi yang mempercayai juga tidak perlu cemas dan berprasangka buruk pada Allah sebab bencana apapun yang diturunkan hanya akan menimpa orang yang berprasangka buruk kepada Alloh dan yang dikehendaki oleh Allah.
Post a Comment